Headlines News :
Home » » Gatot beri kuliah umum di IAIN

Gatot beri kuliah umum di IAIN

Written By Unknown on Rabu, 12 September 2012 | Rabu, September 12, 2012

MEDAN - Sekira seribuan mahasiswa
Institut Agama Islam Negeri Sumatera Utara (IAIN-SU) memadati Studium General atau kuliah umum yang diisi oleh narasumber Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho di aula kampus jalan Willem Iskandar Medan. Kepada mahasiswa Gatot menjabarkan lima bekal sukses yang harus dimiliki kaum muda. Kehadiran Gatot mengisi sesi kuliah umum di kampus tersebut rupanya cukup mendapat perhatian kaum mahasiswa yang bahkan sebagian rela berdiri. Hadir dalam kesempatan tersebut Rektor Institut Agama Islam Negeri Sumatera Utara (IAIN-SU) Nur A.Fadhil Lubis, Kepala Badan Kesbanglinmas Provinsi Sumarera Utara Eddy Sofyan,, para dosen dan civitas akademika IAIN SU. Mengawali kuliah dengan Topik Geliat Sumut Menggapai Pusat Pertumbuhan Indonesia Bagian Barat tersebut, Gatot menekankan akan pentingnya lima bekal yang harus dimiliki para mahasiswa sebelum terjun ke tengah masyarakat. Kelima bekal itu adalah keahlian akademis, memiliki wawasan memadai, mampu membangun jejaring, memiliki kepedulian akan kondisi politik dan sosial dan menjalanai aktivitas religius. Tak lupa Gatot menekankan akan pentingnya selalu merujuk Alqur'an dan hadis dalam upaya meningkatkan kapasitas pribadi dan memecahkan berbagai persoalan yang dihadapi. Menurut Gatot di Medan hari ini, kelima bekal tersebut tidak saja membawa pemuda pada kesuksesan secara pribadi, namun juga akan membawa perubahan bagi nasib bangsa. Gatot menyebutkan bahwa tokoh perubahan dimanapun, pasti mereka akan menjadikan pemuda sebagai ujung tombak. "Ciri pemuda adalah progresif dan dinamis, sehingga akan memberikan ciri kemenangan. Inilah yang pernah dikatakan founding father, Soekarno: berikan kepada saya 10 pemuda, maka saya akan mengguncang dunia," kata Gatot. Karena itu, lanjutnya, pemuda bukan hanya memiliki peranan sebatas sebagai agen perubahan (agent of change), namun lebiah dari itu, pemuda juga mampu menjadi pengendali perubahan atau director of change. Dengan lima bekal sebagaimana yang disebutkannya terdahulu, Gatot yakin pemuda akan mampu menjadi pengendali perubahan khususnya mewujudkan bangsa yang lebih baik ke depannya. Oleh karenanya, Gatot menghimbau para mahasiswa agar memanfaatkan waktu dan kesempatan selama perkuliahan untuk memupuk kelima bekal tersebut. Sehingga nanti ketika selesai kuliah dan terjun ke tengah masyarakat, para pemuda mampu memerankan diri sebagai directo of change sebagai mana yang diharapkan. Melanjutkan kuliahnya, Gatot banyak membahas berbagai potensi yang dimiliki Sumatera Utara diantaranya sumbe daya alam hayati dan non hayati yang kaya, posisi yang strategis dan sumber daya manusia yang juga didukung brbagai fasilitas infrastruktur yang baik. Di samping itu, peranan Sumatera Utara juga semakin strategis secara nasional dan regional, yakni sebagai pusat pertumbuhan Indonesia Bagian Barat dalam program Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia (MP3EI). Kepada mahasiswa, Gatot menekankan untuk mewujudkannya diperlukan pendekatan not business as usual dan juga membutuhkan dukungan kreatifitas dan inovasi dari kaum muda. sumber : wapada online,http://waspada.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=260074:gatot-beri-kuliah-umum-di-iain&catid=14:medan&Itemid=27
Share this post :

Posting Komentar

 
Support :Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BINGKAI SUMUT - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger