Headlines News :
Home » » Ketua DPR Minta Hukuman Mati Kejahatan Berat

Ketua DPR Minta Hukuman Mati Kejahatan Berat

Written By Unknown on Kamis, 22 Januari 2015 | Kamis, Januari 22, 2015

Ketua DPR Minta Hukuman Mati Tidak Dilaksanakan Berbarengan
Tribunnews/Dany Permana

JAKARTA - Ketua DPR Setya Novanto mendukung pemberantasan kejahatan berat mendapatkan sanksi yang setimpal. Kejahatan berat tersebut seperti tindak pidana narkotika, terorisme, genosida dan korupsi.
"Namun perlu dipertimbangkan berbagai aspek misalnya pelaksanaan hukuman mati tidak dilakukan secara massal," kata Setya Novanto dalam seminar "Outlook Penegakan Hukum 2014 dan Upaya Perbaikan Kinerja di Tahun 2015" di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (22/1/2015).
Setya Novanto juga mendukung penegakan hukum yang dilaksanakan oleh kepolisian maupun kejaksaan di daerah terutama terhadap ‎kejahatan yang meresahkan masyarakat dan negara.
Ia mencontohkan kejahatan curas, curat, pembunuhan berencana, pembalakan liar, pencemaran dan perusakan lingkungan, pencurian ikan, peredaran dan penyalahgunaan narkoba, terorisme atau korupsi.
"Namun di dalam penegakan hukum agar dihindari tindakan yang bertentangan dengan hukum, sehingga‎ dapat melukai rasa keadilan masyarakat yang ekspektasinya begitu besar terhadap penegakan hukum," imbuh Politisi Golkar itu.

 TRIBUNNEWS.COM
Share this post :

Posting Komentar

 
Support :Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BINGKAI SUMUT - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger